Penerimaan Mahasiswa Baru Program Diploma dan Sarjana

Universitas Tanjungpura (UNTAN) Pontianak menerima pendaftaran mahasiswa baru melalui beberapa jalur pendaftaran diantaranya seperti dibawah ini:
Penerimaan Mahasiswa Baru Program Diploma dan Sarjana

SNMPTN
Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) merupakan salah satu bentuk jalur seleksi penerimaan mahasiswa untuk memasuki Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang dilaksanakan serentak diseluruh Indonesia oleh Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi menggunakan pola seleksi nasional berdasarkan hasil penelusuran prestasi akademik dengan menggunakan nilai rapor semester 1 (satu) sampai dengan semester 5 (lima) bagi SMA/MA dan SMK dengan masa belajar 3 (tiga) tahun atau semester 1 (satu) sampai dengan semester 7 (tujuh) bagi SMK dengan masa belajar 4 (empat) tahun, serta Portofolio Akademik. Informasi lebih lengkap dapat diperoleh di halaman resmi http://snmptn.ac.id/ dan http://scmb.untan.ac.id/snmptn.
Bacajuga: UNTAN Membangun Ekosistem Digital Menuju Cyber University
SBMPTN
Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) merupakan seleksi bersama dalam penerimaan mahasiswa baru di lingkungan perguruan tinggi negeri menggunakan pola ujian tertulis secara nasional yang terdiri dari Paper Based Testing (PBT) dan Ujian Tulis Basis Komputer (UTBK), yang dapat diikuti oleh siswa lulusan tahun 2018, 2019, dan 2020 dari pendidikan menengah (SMA/MA/SMK) dan sederajat, termasuk Paket C.. Informasi lebih lengkap dapat diperoleh di halaman resmi http://sbmptn.ac.id/ dan http://scmb.untan.ac.id/sbmptn.

Jalur Mandiri
Universitas Tanjungpura melaksanakan penerimaan mahasiswa baru berdasarkan Peraturan Menteri Riset dan Teknologi Pendidikan Tinggi Republik Indonesia nomor 2 tahun 2015 Perguruan Tinggi dapat menjaring paling banyak 20% mahasiswa baru pada setiap program studi melalui pola penerimaan mahasiswa secara mandiri. Informasi lebih lengkap dapat diperoleh di halaman resmi http://scmb.untan.ac.id/seleksi-mandiri.

Siswa Pendaftar dari keluarga kurang mampu dapat mengajukan bantuan biaya pendidikan Bidikmisi melalui laman http://bidikmisi.belmawa.ristekdikti.go.id/.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Penerimaan Mahasiswa Baru Program Diploma dan Sarjana"

Posting Komentar